Kamis (22/4) dilaksanakan Workshop Metode Pembelajaran Kolaboratif SMA Batik 1 Surakarta. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan tambahan materi mengenai macam-macam metode yang dapat dijadikan referensi ataupun alternatif guru dalam mengajar.
Workshop dihadiri oleh seluruh guru SMA Batik 1 Surakarta dengan tetap mematuhi protokol kesehatan dengan mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak.
Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia raya oleh seluruh peserta workshop dilanjutkan dengan doa kemudian sambutan dari bapak Sutana, S. Pd., M. Pd. selaku kepala SMA Batik 1 Surakarta. Setelah sambutan, kemudian acara dilanjutkan lagi dengan materi utama dari bapak Muhari, S. Pd., M. Pd. pengawas SMA.
Materi yang disampaikan antara lain mengenai berbagai metode pembelajaran kolaboratif; menyusun RPP ; dan praktik micro teaching.
Diharapkan kegiatan workshop ini dapat menambah ilmu bagi semua peserta; meningkatkan kompetensi para guru ;dan dapat diimplementasikan dengan baik saat proses mengajar.