SEKILAS INFO
10-02-2025
  • 2 tahun yang lalu / Silahkan melakukan Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) TA 2025-2026 secara online di https://ppdbsmabatik1.online
21
Jan 2025
0
Serah Terima Jabatan & Pelantikan OSIS SMA Batik 1 Surakarta eriode 2024/2025

Dalam suasana penuh kegembiraan dan antusiasme, SMA Batik 1 Surakarta secara resmi melantik ketua dan pengurus Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) untuk periode kepengurusan baru. Pelantikan ini dilaksanakan pada hari Jumat, 17 Januari 2025 di aula terbuka SMA Batik 1 Surakarta.

Pada kesempatan tersebut, Faristama Devinza Rastra Afrizal dilantik sebagai Ketua OSIS SMA Batik 1 Surakarta untuk periode kepengurusan tahun ajaran 2024/2025. Pelantikan ini diselenggarakan dengan ceremonial serah terima kepengurusan OSIS lama kepada pengurus yang baru serta penandatangan SK kepengurusan oleh kepala SMA Batik 1 Surakarta

Dalam sambutannya, bapak Moh. Setio Nugroho, S.Pd., M.Pd., Ph.D. kepala SMA Batik 1 Surakarta menyampaikan rasa terima kasihnya kepada pengurus OSIS lama yang telah menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab dan integritas yang tinggi. Kepala SMA Batik 1 juga berharap kepada pengurus OSIS yang baru diberikan kemudahan dalam menjalankan amanah fan mampu bekerja sama dengan seluruh pengurus dan anggota OSIS dalam mewujudkan program-program yang bermanfaat bagi seluruh siswa SMA Batik 1 Surakarta.

Kepala Sekolah SMA Batik 1 Surakarta beserta jajarannya Bapak Moh. Setio Nugroho, S.Pd., M.Pd., Ph.D, juga turut memberikan ucapan selamat kepada Faristama dan seluruh pengurus OSIS yang baru dilantik. Beliau berharap agar kepengurusan baru dapat mengemban tugasnya dengan baik dan mampu menjadi contoh teladan bagi seluruh siswa di sekolah.

Setelah dilantik, Faristama dan pengurus OSIS lainnya langsung memulai tugasnya dengan mengadakan rapat pertama guna merencanakan program kerja yang akan dilaksanakan dalam periode kepengurusan ini. Semangat dan energi positif terpancar dari wajah para pengurus yang siap bekerja keras demi kemajuan sekolah dan kepentingan bersama.

Selamat atas pelantikan ketua dan pengurus OSIS SMA Batik 1 Surakarta yang baru! Semoga dapat melaksanakan tugasnya dengan baik dan memberikan kontribusi positif bagi seluruh siswa dan lingkungan sekolah.

Data Sekolah

SMA BATIK 1 SURAKARTA

NPSN : 20327935

JL. SLAMET RIYADI 445 SURAKARTA
KEC. LAWEYAN
KAB. KOTA SURAKARTA
PROV. JAWA TENGAH
KODE POS 57146